Perdana Tampil Di Ajang Resmi Dragbike 201 Meter, Naraya Sanjaya Jet SBH77 Ngawi Raih Hasil Positif

MOTOBALAP.COM – Penampilan perdana tim besutan M Rizal Naraya, membuahkan hasil positif. Tim asal Kabupaten Ngawi Jawa Timur tersebut meraih empat podium pada ajang Matapanah Rookie Dragbike edisi IV yang terselenggara minggu (15/12) di Kanigoro Blitar.

Juara 1 dan 5 di kelas ninja rangka std 155 cc, kemudian juara 1 untuk kategori F1Z R Sunmory dan podium 3 kelas herex 300 cc. Nah soal urusan mekanik, ternyata untuk setiap motor juga berbeda-beda.

Ninja rangka std 155 cc di garap oleh Yuda Sanjaya Jet “Pak Kemo”, kemudian Fiz R sunmory di back up mekanik lokal Ngawi yang masih berusia muda Fedrik Tejo dan yang terakhir herex 300 cc kami percayakan ke Sbh77.

BACA JUGA:  Ini Daftar Juara Black Drag Bike Seri 2 Mijen
Deretan Kuda Besi Tim Naraya Sanjaya Jet SBH77 Ngawi

“Memang akhir tahun 2024 ini kita sengaja lakukan persiapan untuk menatap musim balap 2025, Insyaallah kita akan fokus di dragbike di tahun depan,” Ungkap Andry Kancil Manjer tim.

Sementara itu dari hasil yang diraih tim ini sendiri, sangatlah memuaskan terlebih perdana tampil dan bisa langsung naik podium pada beberapa kelas.

“Harapannya sendiri untuk next event bisa berprestasi, terlebih bisa konsisten dalam mengikuti beberapa event dragbike Jawa Timur,” Pungkas Andry Kancil Manajer tim yang juga punya bisnis Pembuatan aneka macam Trophy tersebut.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *