Dewanto Ardiansyah Sukses Borong 3 Kali Gelar Juara Umum Lokal Papua & Papua Barat di Drag Bike Papua

MOTOBALAP.COM Dewanto Ardiansyah joki lokal asal Papua & Papua Barat yang bernaung pada FD32 X Ananta Hira Sorong berhasil mengungkir prestasi gemilang yakni sebagai juara umum Lokal Papua & Papua Barat di Drag Bike Papua musim 2022 sebanyak 3 kali.

“Alhamdullilah, sampai saat ini masih di berikan rejeki Juara Umum setelah kemarin balap di Kaimana sama di sorong. itu juga tidak terlepas dari kerjasama tim yang selalu kompak dan juga mekanik saya yang terus membimbing serta mendampingi saat balap,” ucap Dewanto Ardiansyah.

“Terima kasih juga untuk para sponsor yang telah mensuport diantaranya FD3,PELNI SORONG,ANANTA HIRA,AGS_RIBAK SUDE dan ALUNA CHUNNERY,” lanjutnya.

Dewanto Ardiansyah dan Squad FD32 X Ananta Hira Sorong (foto: Fahry Fahtony / Motobalap.com)

Dengan prestasi tersebut, Zhoko Wamzo sang mekanik dari Dewanto Ardiansyah (FD32 X Ananta Hira Sorong) manruh harapan besar untuk drag bike di musim 2023.

BACA JUGA:  Daftar Juara Gass Tipis Racing Championship Sentul Karting Sirkuit 2020

“Harapan depan buat team selalu kompak dalam keadaan apapun sebab musim depan bakalan ada risetan terbaru dan arahan terbaik pembalapnya agar lebih baik lagi,” tutup Zhoko Wamzo. [Fahry Fahtony]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *