Debut Gemilang! Alexander Al Malik Tampil Luar Biasa di Pocket Bike FIM MiniGP 2025 Boyolali

MOTOBALAP.com – Pembalap muda berbakat, Alexander Al Malik, mencuri perhatian publik balap nasional dengan debut impresifnya di seri kedua Pocket Bike FIM MiniGP Indonesia 2025 yang digelar di sirkuit Boyolali, Jawa Tengah. Meski baru pertama kali tampil di sirkuit Boyolali, Alexander menunjukkan performa luar biasa dan langsung menjadi salah satu sorotan utama.

Anak berusia 7 tahun itu tampil penuh percaya diri sejak sesi latihan bebas hingga balapan utama. Menghadapi lintasan Boyolali yang penih teknikal dan persaingan sengit dari para pembalap yang lebih berpengalaman, Alexander berhasil menjaga konsistensi di jalur podium 5 Beginner Class seri 1. Tak hanya itu, Alex bahkan meriah  podium 5 Rookie Class seri yang terlaksana di hari Minggu.

BACA JUGA:  Komitmen RCB di Jatim Drag Bike Championship, Lebih Mendekatkan Diri Kepada Pelaku Balap Jawa Timur

Alexander mencatat waktu yang kompetitif dan menempati posisi start di barisan tengah. Namun, kejutan sesungguhnya datang saat balapan utama: ia berhasil melakukan beberapa manuver menyalip yang brilian dan finish di posisi 5 besar, prestasi yang sangat mengesankan untuk seorang debutan yakni Alexander Al Malik.

“Alexander menunjukkan talenta alamiah yang luar biasa. Ini baru awal, tapi potensinya untuk menjadi pembalap besar di masa depan sangat terlihat. Melihat data loger sangat progres makin hari tambah bagus,” ujar Ayah dan Ibu Alexander kepada Motobalap melalui WhatsApp.

Podium Alexander Al Malik di Pocket Bike FIM MiniGP 2025 Boyolali.

Dengan hasil ini, Alexander Al Malik langsung masuk radar sebagai salah satu pembalap muda yang layak diperhitungkan di kejuaraan MiniGP Indonesia. Seri berikutnya dijadwalkan berlangsung di sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya, dan para penggemar tentu menantikan aksi selanjutnya dari bocah ajaib ini.

BACA JUGA:  Full Gengsi! Pertarungan Bebek 2Tak 116 dan 125 STD di MCR Seri2 Surabaya Dipastikan Memanas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *